Show Date

Adult

Children

Special Promo

Please select show date to view special promotion

Devdan Show Schedule

Every Monday, Wednesday and Saturday at 19:30 Wita
« Back to News

Liputan menarik koran berita online China News tentang Devdan Show

29 July 2016

Pada 29 July 2016, Koran berita online China News menuliskan cerita yang menarik tentang Devdan Show. Bermula dari rasa cinta dan dedikasi terhadap budaya Indonesia, sepasang pengusaha sukses Bapak Suparsono dan Ibu Lindratini pemilik dari Bali Nusa Dua Theatre dan Samabe Suites and Villa, mendirikan sebuah teater megah di kawasan pariwisata Bali. Teater modern ini menampilkan pertunjukkan bertajuk budaya yang mewakili seni tari tradisional di lebih dari tiga ratus suku bangsa di Nusantara, dan juga memadukan balet modern yang memukau, sehingga etnis budaya tradisional dan modern Indonesia mampu dilekatkan dalam 90 menit durasi pertunjukkan.

Devdan, menurut Ibu Lindratini, berasal dari bahasa Sansekerta Deva dan Dhana yang berarti berkah Tuhan. Karena bentuk kasih dari Tuhan maka terciptalah keindahan nusantara dari samudera hingga pegunungan yang beraneka ragam. Dengan ketelitian dan tingkat kreatifitas tinggi, di tahun 2011, pasangan pengusaha sukses ini mewujudkan cita-cita mereka, dimulai dengan merekrut seniman terkenal luar negeri, dan para penari di seluruh Indonesia untuk bersama-sama merintis Devdan show. Orisinalitas dari musik, koreografi, tata panggung dan cahaya yang spektakuler, menjadikan Bali Nusa Dua Theatre sebagai pilihan yang tepat bagi para penikmat seni di seluruh dunia untuk menyaksikan budaya Indonesia melalui pertunjukkan Devdan Show.

Memasuki Theatre yang megah dengan fasilitas kursi yang nyaman dan jarak pandang yang tepat, lakon mulai memasuki panggung dengan alur cerita teatrikal yang menarik. Beberapa penari berperan sebagai turis dan salah satunya menjadi guide, dengan sukacita dan bersorak-sorai mengunjungi pulau Bali. Namun 2 orang turis cilik merasa bosan dan terpisah dari kelompoknya. Mereka kemudian menaiki bukit dan menemukan peti harta karun di sana. Mereka membuka peti tersebut dan para penonton langsung dibawa ke ruang dan waktu yang berbeda, satu persatu kebudayaan Indonesia bermunculan, mulai dari Bali, Jawa, Sumatera, Kalimantan dan Papua. Sangat menarik, bernilai budaya tinggi dan juga romantis.

Bali Nusa Dua Theatre, menyuguhkan pengetahuan tentang keindahan budaya Nusantara tidak hanya mewakili pulau Bali saja, namun wujud representasi dari seluruh Indonesia. Semua orang memberikan apresiasi yang sangat baik terhadap kehadiran Devdan Show. Kualitas koreografi dan  tata panggung teater skala internasional menjadi daya tarik pariwisata tersendiri di pulau Bali. Pada September 2013 ketika Miss World diadakan di Bali, Devdan Show turut serta memberikan penampilan terbaik dengan mengundang para delegasi ke Bali Nusa Dua Theatre. Devdan Show juga berkesempatan untuk mengundang kedutaan besar China di Indonesia untuk menikmati pertunjukkan spektakuler yang hanya ada di Bali ini.

Selain Devdan Show, pasangan Ibu Lindratini dan juga Bapak Suparsono memiliki hotel bintang lima terbaru dan terkemuka dengan pemandangan pantai pasir putih dan laut biru yang berlokasi di tebing Nusa Dua Selatan. Mengusung konsep “kemewahan tanpa batas” Samabe Suites and Villa menjadi pilihan terbaik untuk para wisatawan yang ingin menikmati pelayanan mewah berkelas Internasional.

Berita selengkapnya di
China News




***

Tentang Devdan Show

Menjadi pusat perhatian para pengagum budaya, Bali Nusa Dua Theatre menampilkan Devdan Show, 90-menit pertunjukan teatrikal menakjubkan melalui kombinasi tarian tradisional, udara dan kontemporer dari 5 pulau besar di Indonesia: Bali, Sumatera, Jawa, Kalimantan dan Papua Temukan informasi lebih lanjut di www.devdanshow.com