Show Date

Adult

Children

Special Promo

Please select show date to view special promotion

Devdan Show Schedule

Every Monday, Wednesday and Saturday at 19:30 Wita
« Kembali ke Berita

Devdan Show mendapat penghargaan dari Indonesia Leading Tourism Show Award

Selasa, 16 Desember 2014

Indonesia Travel and Tourism Awards (ITTA) Foundation menganugerahkan penghargaan bergengsi “Indonesia Leading Tourism Show 2014/2015” kepada pagelaran Teater Seni Budaya, Devdan Show. Malam Penganugerahan dilaksanakan ada 15 Desember 2015, di Hotel Ritz-Carlton Mega Kuningan Jakarta.

Pemberian penghargaan kepada hotel-hotel, resort, dan industri pariwisata, pemenang akan dipilih dalam 55 Kategori dengan 200 nominasi. ITTA Foundation yang dicantumkan intitusi dan diumumkan untuk pengumpulan suara umum secara online. Proses berlanjut pada penilaian oleh sekolah bisnis Binus dan dilihat oleh dewan penasehat. Penghargaan ini difungsikan untuk mengakui, menghargai dan merayakan keunggulan pada semua sektor perjalan dan industri pariwisata di Indonesia.

“Kami sangat bangga menjadi pemenang, Ini semua adalah hadiah untuk kerja keras kami dan komitmen dalam setiap diadakan pertunjukan” ucap Handari Hirmawan, Manajer Umum Teater Nusa Dua Bali.

Teater ini dilengkapi dengan system pencahayaan yang sangat berseni dengan 40 lampu bergerak yang telah dipasang di dalam Teater, kolam dengan 90000 liter, dan panggung yang mampu bergerak 360 derajat dengan 16 putaran setiap menit. Pendingin ruangan dalam Teater yang dapat digunakan untuk 645 kursi. Tim backstage telah mengatur segala bentuk acara dengan berbagai keperluan.

“Setiap penghargaan bagi kami tidak akan menjadikan kamu berhenti sampai disini, akan tetapi sebagai permulaan untuk prestasi berikutnya. Ini adalah bukti bahwa kami menjaga eksistensi kami di tengah persaingan dan keramaian industry pariwisata di Indonesia, yang berarti kami harus mendapat respon yang lebih besar untuk memperjuangkan visi dan misi kami untuk menjadi salah satu Wahana Indonesia yang memperkenalkan kenindahan budaya tanah air kepada dunia” ucap Handari.